Sabtu, 16 Oktober 2021

๐๐ฎ๐ฉ๐š๐ญ๐ข ๐‘๐ž๐ฌ๐ฆ๐ข ๐‹๐š๐ฎ๐ง๐œ๐ก๐ข๐ง๐  ๐๐ซ๐จ๐๐ฎ๐ค ๐๐ž๐ฆ๐›๐š๐ฒ๐š๐ซ๐š๐ง ๐“๐š๐ ๐ข๐ก๐š๐ง ๐€๐ข๐ซ ๐๐ƒ๐€๐Œ ๐Œ๐ž๐ฅ๐š๐ฅ๐ฎ๐ข ๐’๐ฆ๐ฌ ๐๐š๐ง๐ค๐ข๐ง๐ .

Diterbitkan tanggal 26 November 2020

Nanga Bulik – Bupati Lamandau, H. Hendra Lesmana yang didampingi Wakil Bupati Lamandau, Riko Porwanto, S.STP resmi Launching produk pembayaran tagihan air PDAM melalui sms banking dari Bank Kalteng, di Kantor Bank Kalteng cabang Nanga Bulik.

Produk ini diluncurkan guna meningkatkan efektifitas penagihan terhadap pelanggan, PDAM Tirta Dharma Lamandau bekerja sama dengan pihak Perbankan dalam bentuk pembayaran secara online baik melalui aplikasi android (SMS Banking) maupun via atm.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Lamandau mengatakan Kerjasama tersebut menjadi salah satu upaya untuk mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya pelanggan air minum PDAM di zaman yang kian berkembang pesat ini.

“Fasilitas Sms Banking Bank Kalteng merupakan salah satu fasilitas yang diberikan kepada masyarakat untuk mempermudah pembayaran tagihan air. Diharapkan dengan adanya layanan ini dapat menekan angka tunggakan rekening karena masyarakat nanga bulik dalam transaksi pembayaran tidak perlu jauh lagi ataupun mengantri, pelanggan sudah bisa melakukan pembayaran menggunakan smartphone,”ungkap bupati

Bank Kalteng maupun PDAM Kabupaten Lamandau merupakan perusahaan milik pemerintah daerah kabupaten Lamandau yang dapat bersinergi dengan baik dalam rangka mewujudkan Visi Kabupaten Lamandau.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimda, Direktur PDAM, Direktur Bank Kalteng, Plt. Camat Bulik.

#lamandaubergerakcepat
#lamandaujuara
#setdalamandau
#lamandau
#kalteng

Protokol dan Komunikasi Publik

Foto selengkapnyaย >>>

Share
ยฉ 2021 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id